Pembaca yang budiman, blog ini adalah blog pribadi Saya yang berisikan tentang kumpulan catatan Saya dan artikel-artikel yang Saya anggap bagus dan bermutu dari orang lain. Jika ada koreksi/masukan silahkan tuangkan ide-ide/komentar Anda disini. Dengan senang hati Saya menerimanya. Selamat membaca.

Jumat, 08 Oktober 2010

Waw atau Alif

Ini kisah sepasang pengantin baru, wanita berasal dari keturunan pribumi Indonesia yang pernah menjadi TKW di Arab Saudi,  sedangkan suaminya berasal dari keturunan Arab. Saudi. Mereka berteman dan berpacaran saat istrinya menjadi TKW di Arab Saudi, dan kemudian menikah. Saat malam pertama yang dinanti telah tiba, sang istri terkejut bukan main saat melihat suaminya telanjang bulat. Dengan serta merta Dia bilang, “WAAW”. Bergegas suaminya menegur sang istri, “Ummi, ini bukan WAAW Sayang, tapi ALIF, lihat saja bentuknya bulat panjang seperti ALIF”.

Hati-hati dong kalau berdo'a

Ada seorang ustadz beristri dua, istri pertama bernama 'Aminah', dan istri yang keduanya bernama 'Hasanah'. Hanya gara-gara do'a mereka bertengkar. Sebagai keluarga santri mereka selalu sholat berjama'ah, kemudian mereka berdo'a bersama. Gara-gara do'a ini mereka akhirnya bertengkar, "Robbanaa atinaa fiddunyaa 'Hasanah', wa fil akhiroti 'Hasanah' waqinaa adzaaban naar" dan dibaca hingga 3X. Amien. Selesai berdo'a, Aminah menegur suaminya, "Bang, kenapa tadi Abang panggil-panggil Hasanah terus...?!" Dengan tenang suaminya menjelaskan, "Hasanah itukan baik, Neng...!" Mendengar jawaban itu spontan Aminah naik pitam, "Apa, Bang...?!" "Abang tidak adil, Abang lebih memperhatikan Hasanah, ya Bang, dari pada Aminah...?!" "Kurang baik apa, Aminah ini, Bang, dibanding Hasanah...?!"

Kunci Meraih Keberhasilan

"Dunia ini bila suatu hari penuh dengan tawa ria, maka pada keesokan harinya akan penuh dengan tangisan. Alangkah buruknya negeri dunia ini".

Kunci kemuliaan adalah taat kepada Allah dan rosulnya.
Kunci rizki adalah usaha yang dibarengi dengan istighfar dan taqwa.
Kunci surga adalah tauhid (syahadat tauhid dan syahadat Rasul).
Kunci iman adalah membaca ayat-ayat Allah dan tanda-tanda kebesaran yang ada pada semua makhluk-Nya.
Kunci kebaikan adalah jujur.
Kunci hidupnya kalbu adalah merenungi Al Qur'an, mendekatkan diri kepada Allah di penghujung malam hari, dan meninggalkan dosa-dosa.
Kunci ilmu adalah tidak malu untuk bertanya dan mendengar dengan baik.
Kunci kemenangan dan keberuntungan adalah sabar.
Kunci kebahagiaan adalah taqwa.
Kunci menambah nikmat adalah bersyukur.
Kunci menginginkan pahala akhirat adalah zuhud terhadap duniawi.
Kunci keberhasilan adalah do'a

Ketika Cintaku tergantikan dengan sebuah Keikhlasan

Ikhlas memang sangat mudah untuk diucapkan tapi sangat sulit untuk dijalanin. Karena itu membutuhkan proses yang panjang sehingga bisa membimbing kita pada sebuah keikhlasan.Ketika cintaku terbentur dengan restu orang tua dan ketika aku harus menerima kenyataan orang yang aku sayangi menikah dengan orang lain.

Ketika rencana hanyalah tinggal sebuah rencana yang tidak terwujud. Tidak mudah untuk menerima kenyataan itu bahkan mungkin sangat sulit untuk aku terima. Hari demi hari aku lewati dengan air mata dan kesedihan. Di kesunyian dan keheningan malam aku menangis di hadapanNYA bukan untuk menyesali apa yang terjadi padaku tapi menyesal kenapa aku belum bisa menjadi hambaNYA yang ikhlas menerima kenyataan ini.

Tapi itulah hidup. Adakalanya kita harus mengalami sesuatu yang pahit. Apapun yang terjadi itulah yang terbaik buat aku meski aku harus sedih, kecewa dan merasa diperlakukan tidak adil.

Aku hanya berusaha untuk ridha dengan semua ketentuan yang telah digariskan oleh ALLAH. Menerima apapun yang terjadi bukan berarti tidak berusaha untuk meraih sesuatu yang lebih baik. Tapi berusaha untuk ikhlas dan menyerahkan semua ini kepada-NYA akan menenangkan hati yang gelisah. Karena dibalik kejadian ini pasti ada hikmahnya dan Insya ALLAH bisa membimbing aku untuk menjadi seseorang yang kuat, sabar dan ikhlas dalam menjalani hidup.

Ketika kita ikhlas dan bersyukur dengan semua yang diberikan ALLAH akan memberikan ketenangan yang luar biasa di hati kita. Sesungguhnya bersama kesulitan pasti ada kemudahan dan DIA akan memberikan jalan yang terbaik. Yakin bahwa rencana ALLAH itu lebih indah.

Buat sahabat2ku yang lagi sedih, harus tetap semangat karena ALLAH sayang kepada hambaNYA yang kuat dalam menjalani ujian dariNYA. Karena sebenarnya begitu banyak anugerah dan nikmat yang diberikan olehNYA yang harus kita syukuri. Selalu berprasangka baik kepadaNYA dan bersyukur ALLAH masih memberikan ujian kepada kita, itu berarti kita termasuk orang2 yang masih diperhatikan olehNYA ALLAH selalu memberikan sesuatu yang kita butuhkan bukan sesuatu yang kita inginkan. Karena DIA lebih tahu mana yang terbaik buat hambaNYA.

Ikhlas, sabar dan bersyukur adalah 3 kunci orang hidup. Tidak mudah bahkan mungkin sangat sulit. Tapi tidak ada yang tidak mungkin jika kita mau berusaha dan mencoba untuk menjalaninya dalam kehidupan kita. Terima Kasih Yaa ALLAH untuk kasih sayang, kekuatan dan semua yang sudah Engkau berikan kepadaku. Berikan petunjuk dan bimbinganMu kepadaku seperti yang telah Engkau berikan kepada hamba2Mu yang Engkau sayangi. Ijinkanlah aku untuk menghabiskan sisa umurku untuk lebih dekat dan mencintaiMu.